Minggu, 28 Februari 2016

Halo, Mahasiswa Baru!!

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuhu

Alhamdulillah saya bisa kembali nge-blog setelah sekian lama vakum dari dunia blogging. Sebenarnya tidak ada alasan khusus yang bikin saya behenti, eh maksudnya vakum nge-blog, hanya saja suasana hati dan kondisi saja yang bikin malas. Apalagi dua tahun terakhir (lama juga, ya) saya jarang sekali berurusan dengan komputer.

Kenapa judul postingan kali ini "Halo, Mahasiswa Baru!!"? Karena saya yang nulis  postingan ini adalah mahasiswa baru, yeee khekhe. Maklum baru pertama kali ngerasain jadi mahasiswa beneran. Sebelumnya cuma jadi calon mahasiswa dan calon taruna. Taruna? Ya, taruna, karena saya pernah nyobain daftar ke salah satu akademi milik BUMN. Istilahnya itu apa ya? Oh ya, PTK alias Perguruan Tinggi Kedinasan. Yang biaya sekolahnya ditanggung sama BUMN atau departemen yang bersangkutan. Denger-denger sih (padahal lihat berita), akademi tsb. sudah berubah jadi sekolah tinggi. Ya sudahlah, itu masa lalu. Kalau ekarang, saya jadi mahasiswa beneran. Sudah punya jas almamater pula. Enggak percaya? NIh, lihat fotonya.

Pria Berjas Kuning wkhwkhwkh....






Bagaimana? Cakep, kan? khekhe. Kalau jasnya warna kuning-kuning begitu, kira-kira mahasiswa mana? Pasti bingung, karena universitas yang jasnya kuning begitu cukup banyak di berbagai daerah. UI di Depok, UNNES di Semarang, UPS di Tegal, dan mungkin ada perguruan tinggi beberapa daerah lain yang jas almamaternya sama. Kalau saya, kebetulan (bukan kebetulan juga sih) mahasiswa UT alias Universitas Terbuka. Kok terbuka sih? Ya, terbuka soalnya enggak ada kampusnya, khekhekhe. Belajarnya lebih banyak via online atau ada juga yang tatap muka. Dan juga terbuka bagi setiap orang dari berbagai latar belakang usia, profesi, kondisi dll. Karena seminggu lalu saat OSMB (orientasi Studi Mahasiswa Baru) di UPBJJ-UT Jakarta, saya lihat banyak juga mahasiswa UT yang telah meninggalkan dunia hitam, alias rambutnya sudah putih khekhe. Ada juga wanita berkursi roda yang jadi mahasiswa UT. Dan juga ornag-orang dari berbagai profesi, mulai dari praktisi media, pegawai pabrik rokok (kalau yang dua ini katanya dapat beasiswa), wiraswasta, pramugari, pegawai bank, perawat home care (kalau yang ini sih saya sendiri khekeh), dll. Karena UT menerima semuanya yang masih memiliki niat dan semangat untuk melanjutkan pendidikan tinggi.

Di UT saya terdaftar sebagai mahasiswa Fakultas MIPA prodi Biologi S-1, biar kalau lulus jadi Sarjana Sains alias S.Si khekhe. Sebenarnya saya lebih tertarik ke FKIP alias Keguruan, tapi karena salah satu syarat jadi mahasiswa FKIP harus sudah mengajar (istilahnya punya nomor apa gitu, saya lupa), makanya saya langsung ditolak sebelum mendaftar. Tapi tidak masalah, toh saya juga memang tertarik dengan sains terutama kimia dan biologi. Hanya saja di UT tidak ada pilihan prodi Kimia, jadi saya ambil Biologi. Sebenarnya ada masukan juga agar saya mengambil prodi Matematika. Tapi ampun deh, saya lihat materi mata kuliah Kalkulus I saja sudah mengelus dada, apalagi kalau harus dihadapkan dengan permasalahan matematika sepanjang studi. Untung kalkulus cuma ada di semester I khekhe.

Teman-teman baru dari jurusan yang berbeda-beda khekhe


Hari ini, 28 Februari 2016, tutorial online sudah dimulai. Saya jadi sangat antusias buat ngikutin kegiatan inisisasi (semacam kegiatan membaca amteri online) dan diskusi yang diadakan oleh tutor dan admin. Karena semakin aktif kita mengikuti tutorial, semakin nilai kita baik dan dapat digunakan untuk menambah nilai UAS. Semoga UAS nanti dapat berjalan dengan baik, aamiin. Oh ya, UAS-nya sudah ditetapkan tanggal 8 dan 15 Mei 2016, hari Minggu. Untuk semester I saya ambil 8 mata kuliah. Ada yang bilang jangan rakus ngambil mata kuliah. Tapi berhubung saya ingin lulus lebih cepat, maka saya tidak peduli. Bismillah, semoga dimudahkan, aamiin.

Ah, lumayan juga buat postingan pertama setelah vakum. Semoga dapat bertemu di lain kesempatan khekhe.

Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuhu